Jumat, 21 Oktober 2011

Lambang Kecakapan Tagana Indonesia

  • Bingkai berbentuk Burung Hantu berwarna merah bermakna Perisai
    Kesiagapan.
  • Warna hitam bermakna ketermarjinalan
  • Lingkaran Merah bermakna keberanian
  • Lingkaran Putih bermakna keyakinan
  • Empat penjuru mata angin putih dan biru bermakna memberi pertolongan untuk sesama berdasarkan ketuhanan tanpa perbedaan
  • Gambar pena warna orange empat penjuru bermakna kecerdasan (smart)
  • Gambar segitiga berwarna orange adalah lambang penganggulangan bencana dunia
  • Lingkaran Merah didalah adalah bendera Indonesia
  • Tulisan Sigap Tanggap bermakna ketepatan bertindak dengan sikap bijak
Jadi makna lambang TAGANA adalah “Bersikap siaga untuk menghadapi masalah-masalah ketermarjinalan berdasarkan kaidah-kaidah penanggulangan bencana untuk menolong sesama dengan cara-cara yang tepat, cerdas dan bijaksana yang dilakukan secara ikhlas dan sukarela berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa”.
LOGO – LOGO KECAKAPAN
1. SATGAS POSKO PB
  • Bingkai Segitiga dengan kerucut bermakna kepekaan terhadap situasi bencana yang terjadi pada saat itu.
  • Warna Hihau melambangkan kondisi normal.
  • Warna Merah melambangkan kondisi abnormal (luar biasa).
  • Warna Putih dalam lingkaran bermakna kenetralan.
  • Gambar Kilat berwarna merah bermakna kecepatan bertindak untuk suatu keadaan darurat.
  • Warna Kuning dengan tulisan Satgas Posko PB bermakna kesiapsiagaan.
2. TIM REAKSI CEPAT
  • Bingkai Oval bermakna lentur/kenyal, artinya TRC bersigat fleksibel.
  • Gambar Segitiga berwarna orange ditengah adalah lambang penanggulangan bencana dunia.
  • Lingkaran Merah Putih adalah bendera Indonesia.
  • Lingkaran hitam dengan tulisan Penanggulangan Bencana Indonesia bermakna suasana kelam karena suatu bencana.
  • Lingkaran Merah, Kuning dan Hijau adalah fase tanggap darurat, kesiagapan dan rehabilitasi
  • Warna Biru dominan ditengah lingkaran bermakna misi yang diemban TRC adalah Humanisme/Kemanusiaan.
  • Gambar 8 anak panah bermakna 8 unsur pengkajian yaitu : persiapan, pengumpulan data, identifikasi, interpresentasi, analisis, prakiraan, pelaporan dan monitoring.
3. SATGAS LOGISTIK
  • Bingkai Segitiga adalah lambang Penanggulangan Bencana Dunia.
  • Garis Biru pada 8 titik bermakna penopang, artinya logistik sangat diperlukan untuk menopang seluruh aktivitas penanggulangan bencana.
  • Guci berwarna biru bermakna tempat menimpan segala potensi dan sumber-sumber bantuan.
  • Gambar bintang berwarna putih bermakna secercah harapan untuk menolong sesama.
4. SATGAS RESCUE
  • Warna Dasar Merah adalah bermakna konsisi darurat atau bahaya
  • dengan tulisan putih “RESCUE” yang bermakna pertolongan bagi sesama tanpa diskriminasi (Netral).
5. SATGAS PELAYANAN SOSIAL KEMANUSIAAN
(HUMANITARIAN)
  • Warna dasar lambang adalah putih yang bermakna ketulusan/keikhlasan.
  • Warna Cakra vertikal dan horizontal adalah biru yang bermakna kemanusiaan (Humanisme).
  • Warna Biru pada garis pinggir segi empat bermakna perlindungan (Protected).
6. GUGUS TUGAS PENANGGULANGAN BENCANA
BIDANG BANTUAN SOSIAL
  • Segitiga berwarna Orange ditengah adalah lambang Penanggulangan Bencana Dunia (Internasional).
  • Warna dasa Putih ditengah adalah bermakna kenetralan
  • Warna merah berbentuk lingkaran dibagian paling dalam adalah bermakna responsif aktif untuk segala situasi bencana
  • Lingkaran berwarna merah putih adalah bermakna Bendera Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Lingkaran luar berwarna hitam dengan tulisan Penanggulangan Bencana Indonesia adalah bermakna ikatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar